Jakarta, 19 Agustus 2022
MetropolitanPost.id- Dalam rangka menyemarakkan HUT ke-77 Republik Indonesia, Panglima Kostrad (Pangkostrad) Letjen TNI Maruli Simanjuntak, M. Sc. turut serta ikut memeriahkan dengan mengikuti berbagai lomba gembira yang diselenggarakan di Markas Kostrad, Gambir, Jakarta Pusat. Jumat (19/8/2022).
Kepala Jasmani Militer (Kajasmil) Kostrad Koloel Arm Cosmas Pramundhito, S.H., selaku Koordinator dan penanggung jawab dalam kegiatan lomba tersebut menjelaskan, bahwa beberapa perlombaan yang dilaksanakan diantaranya, untuk prajurit : lomba balap karung, lomba bakiak, lomba tarik tambang, lomba mengenakan seragam PDL TNI. Persit : lomba merias wajah dengan mata tertutup, lomba bakiak, lomba memasukan belut kedalam botol, lomba mengambil koin dengan gigi. Kemudian untuk anak-anak : lomba balap kelereng pakai sendok, lomba makan kerupuk, lomba memasukan air ke gelas, lomba memasukkan pensil dalam botol dan lomba mencabut koin dengan gigi. Perlombaan gembira yang diperlombakan diikuti oleh keluarga besar satuan dalam Makostrad dan Balak Kostrad yang berada di Jabodetabek.
Keiatan lomba ini dilaksankan dengan tujuan untuk memupuk jiwa korsa antar prajurit sekaligus sebagai ajang silaturahmi dan menjalin kekompakan dengan keluarga besar Kostrad.
Kegiatan diakhiri dengan pemberian hadiah Pangkostrad kepada para juara, dengan adanya penyerahan hadiah tersebut menandakan bahwa Lomba dalam rangka memeriahkan HUT ke-77 RI yang diadakan Markas Kostrad telah selesai dan dapat dilanjutkan ditahun-tahun berikutnya dan lebih meriah. (Penkostrad).
Sumber : Kapen Kostrad, Kolonel Inf Agus Soeprianto, S.I.P.
Red. Yeni