Tangerang – PT Permodalan Nasional Madani (PNM) bersama Ruang Bersama Indonesia (RBI) meresmikan Ruang Pintar PNM di Kampung Jimpitan KB2, Tangerang, Rabu (19/2/2025). Program ini bertujuan meningkatkan akses pendidikan berkualitas bagi anak-anak nasabah PNM Mekaar dan masyarakat sekitar, termasuk anak berkebutuhan khusus.
Peresmian dilakukan langsung oleh Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Arifah Fauzi, yang juga menandatangani prasasti sebagai simbol komitmen bersama dalam mendukung pendidikan dan pemberdayaan perempuan.
“Kami menyadari bahwa tangan kami tidak cukup panjang untuk merangkul ibu-ibu di seluruh Indonesia, tetapi bersama PNM, InsyaAllah, kita bisa melindungi serta memberdayakan perempuan dan anak-anak Indonesia,” ujar Arifah dalam sambutannya.
Direktur Utama PNM, Arief Mulyadi, menegaskan bahwa saat ini PNM telah memiliki 132 Ruang Pintar yang diharapkan terus berkembang melalui kolaborasi dengan RBI dan Kementerian PPPA. Selain sebagai pusat belajar, Ruang Pintar PNM juga akan digunakan untuk kegiatan budaya serta pelatihan bagi nasabah PNM.
Mengadopsi Kurikulum Belajar Seasik Bermain, Ruang Pintar PNM dirancang agar anak-anak dapat belajar dalam suasana yang menyenangkan dan interaktif. Dengan metode ini, diharapkan lahir generasi unggul yang siap berkontribusi bagi Indonesia Emas 2045.
PNM berkomitmen untuk terus memperluas jangkauan program ini demi mewujudkan masyarakat yang mandiri, sejahtera, dan berdaya saing. Menteri PPPA menegaskan bahwa program RBI adalah bentuk kerja sama lintas sektor yang diharapkan dapat membawa perubahan positif bagi masyarakat Indonesia.